Alasan Anime Begitu Populer di Kalangan Remaja

Anime menjadi suatu fenomena yang populer terutama di Indonesia, bahkan untuk beberapa tahun terakhir anime bukan hanya sebuah hiburan yang populer ini terbukti dengan hadirnya banyak platform streaming salah satunya Oploverz.

Hingga saat ini tren anime sudah berkembang pesat di Indonesia dan banyak yang tertarik dengan kebudayaan populer Jepang. Bahkan budaya ini sudah mudah ditemukan dimanapun dan penggemarnya kebanyakan adalah anak muda.

Kebudayaan populer ini seperti J-Pop, game, cosplay, manga, dan anime. Budaya populer ini sebenarnya budaya massa yang berarti budaya Jepang yang ramai digemari banyak orang dan tidak hanya berhenti pada orang Jepang saja sehingga budaya tersebut diproduksi secara massal salah satunya anime.

Mengapa Anime Semakin Populer di Indonesia?

Banyak dari kalian pastinya bertanya-tanya kenapa anime ini semakin disenangi oleh anak muda di Indonesia. Anime ini mempunyai value dan tingkat keseruan cukup unik jika dibandingkan bentuk hiburan lainnya. Jadi tidak mengherankan jika peminatnya semakin bertambah banyak.

Dahulu pada tahun 2000-an, anime ini banyak ditayangkan di TV lokal mulai pagi sampai sore hari. Bisa dikatakan karena telah terpapar dengan tontonan anime semenjak kecil, maka untuk generasi mudanya sekarang ini banyak yang menggemari anime.

Walaupun penggemar anime tidak sebanyak drama Korea ataupun film Hollywood, akan tetapi perlahan penggemarnya semakin banyak. Maka timbul pertanyaan, apa yang mengakibatkan jumlah penggemarnya semakin banyak di Indonesia dan berikut jawabannya.

1. Alur Cerita Yang Mendalam

Aspek penting di anime yakni ceritanya kuat serta mendalam. Tersedia banyak genre yang bisa dipilih dan bisa menjangkau semua kalangan penggemar.

Anime memang kerap mempunyai alur cerita rumit dan karakternya cenderung kompleks, bahkan juga menghadirkan konflik mendalam. Hadirnya cerita-cerita berkualitas membuatnya diterima oleh banyak penonton dari berbagai macam latar budaya yang berbeda.

2. Kualitas Animasi Menakjubkan

Salah satu keunggulan anime yaitu kualitas animasinya yang mana teknik animasi yang digunakan rumit dan detail, desain karakternya unik serta memiliki latar belakang yang pastinya indah. Kualitas animasinya tinggi yang mana ini menambah daya tariknya sehingga pengalaman menonton semakin meningkat.

Baca juga : Tips Mudah Memilih Anime Untuk Anda Tonton

3. Karakter-Karakter Ikonik

Anime dikenal mempunyai karakter ikonik serta mudah diingat. Karakter tersebut mempunyai tampilan yang unik dengan ciri khas penampilannya yang mencolok. Biasanya masing-masing karakter mempunyai latar belakang serta kepribadian terperinci.

Hal itulah yang menjadikannya mudah dihubungkan serta dicintai para penggemar. Beberapa karakter anime simbolik yang populer seperti Sailor Moon, Goku, dan Naruto.

4. Pencampuran Budaya

Anime kerap menampilkan berbagai campuran elemen budaya Jepang serta unsur universal lainnya yang bisa dipahami penonton. Bahkan di dalam anime, kalian bisa melihat berbagai tradisi Jepang, nilai-nilai budayanya, bahkan mitologinya.

Berbagai unsur tadi dikombinasikan bersama cerita modern dengan daya animasi inovatif di dalamnya. Hal tersebut akan menciptakan suatu daya tarik unik untuk penonton pada berbagai macam belahan dunia.

5. Koneksi Internet

Faktor lain yang menyebabkan anime menjadi populer adalah koneksi internet. Penayangan anime di televisi lokal sudah sangat jarang dan salah satu caranya yakni dengan menonton melalui internet.

Saat ini sudah tersedia banyak web yang bisa dimanfaatkan untuk menonton anime secara gratis salah satunya Oploverz. Internet ini mudah dijangkau dan tergolong murah sehingga semakin mudah diakses oleh banyak kalangan.

6. Konten Media Sosial

Akses internet yang mudah membuat dukungan akses ke media sosial juga mudah. Ketika kalian masuk ke media sosial maka terdapat banyak konten yang berhubungan dengan anime seperti cosplay, cerita anime, ataupun model karakter anime.

Konten yang mudah ditemukan di media sosial ini tanpa disadari bisa memicu orang untuk menonton anime. Berbagai macam konten yang bertebaran tadi pada dasarnya memiliki nilai-nilai yang erat kaitannya pada dunia nyata.

Bila melihat dari sisi hiburan, tentunya perkembangan karakter serta plot twist pada anime menjadi suatu bumbu tersendiri guna menarik minat baru ataupun orang yang belum pernah sama sekali menonton anime.

7. Ketersediaan Banyak Platform Anime

Ketika kalian sudah mulai merasa tertarik dengan anime, maka langkah selanjutnya yang bisa dilakukan yakni mencari platform anime yang mudah diakses. Saat ini sudah banyak platform berbayar maupun gratis yang bisa dimanfaatkan.

Tentunya kemudahan akses internet memberikan dampak dengan hadirnya banyak konten anime pada media sosial. Bahkan hadirnya platform nonton gratis menjadi pemicu paling utama maraknya peminat anime yang ada di Indonesia.

Anime mempunyai tingkat keseruan serta value yang tergolong cukup unik jika dibandingkan bentuk entertainment lain. Maka tidak mengherankan kalau ke depannya peminat anime akan semakin banyak di Indonesia.

Anime Bukan Hanya Tontonan

Kepopuleran anime di Indonesia ternyata membawa dampak yang baik pada sektor industri Indonesia. Bahkan beberapa sektor industri mulai memakai anime untuk daya tarik dari produksinya. Berikut ini beberapa industri di Indonesia yang memanfaatkan anime untuk daya tariknya.

1. Industri Restoran

Pada bidang industri ini sudah banyak yang memberikan embel-embel anime guna menarik para calon pelanggannya. Khususnya di kota besar seperti Jakarta, akan sangat mudah menemukan restoran dengan embel-embel tersebut.

Target pasarnya memang orang yang senang dengan anime maupun masyarakat umum yang memang mempunyai ketertarikan dengan konsep tadi. Makanan yang disajikan juga umumnya makanan khas Jepang seperti sushi, ramen, dan lainnya yang memang cukup digemari oleh masyarakat di Indonesia.

2. Industri Fashion

Selain FnB, maka industri lain seperti fashion juga memanfaatkan anime untuk referensi dari desain pakaiannya yang nanti akan diproduksi. Kaos dengan gambar tokoh anime terbilang cukup populer terutama di kalangan para anak muda.

Pakaian dengan referensi dari anime ini tidak hanya diadopsi oleh UMKM. Akan tetapi industri fashion besar semacam H&M dan Uniqlo juga melakukan kolaborasi bernama studio yang memang memproduksi anime guna membuat pakaian tertentu.

Bahkan saat ini telah banyak para cosplayer Indonesia sehingga industri fashion semakin berkembang dengan memproduksi pakaian yang diperlukan para cosplayer tadi.

3. Industri Kreatif

Industri yang juga tidak ketinggalan memanfaatkan kepopuleran anime yakni industri kreatif. Saat ini sudah mulai banyak film maker, desainer, dan animator membuat karya dengan anime sebagai referensinya.

Ini karena anime merupakan suatu bentuk kebudayaan yang bisa dikembangkan sebagai suatu karya kreatif. Jadi tidak jarang sering digunakan sebagai bahan referensi sebagai pembuatan karya di industri kreatif ini.

Itulah beberapa alasan yang menyebabkan anime begitu populer bahkan menjadi tren di kalangan anak muda. Salah satu hal yang menjadi pembuka itu semua karena kemudahan akses internet dan tersedianya platform untuk menonton anime seperti Oploverz.

Walaupun sudah menjadi tren di kalangan anak muda, namun sebaiknya kalian harus bisa memilah mana anime yang bisa dijadikan tontonan mana yang tidak. Mengingat banyak juga genre anime yang memang kurang baik untuk ditonton.

Tips Mudah Memilih Anime Untuk Anda Tonton

Salah satu bentuk hiburan populer yang berasal dari negara Jepang tidak lain adalah anime. Anime ini hadir dengan berbagai macam genre dan jenis yang tentunya memilih anime untuk ditonton menjadi pilihan yang cukup menantang.

Banyak dari kalian ketika melihat anime dan sampai di pertengahan episode merasa anime ini kurang enak, membosankan, ataupun perasaan sejenis lainnya. Tenang saja, informasi di bawah ini akan membantu kalian dalam menemukan mana anime yang memang benar-benar tepat untuk kalian.

Memahami Jenis Anime

Sebelum pembahasan berlanjut ke cara untuk memilih anime yang tepat maka kalian perlu memahami berbagai jenis anime yang tersedia. berikut ini beberapa jenis anime umum yang mudah untuk ditemukan.

Shoujo

Anime yang diperuntukkan untuk perempuan remaja. Anime ini umumnya berkisah tentang perkembangan karakter, persahabatan, dan cinta.

Shounen

Anime ini diperuntukkan untuk remaja laki-laki. Anime ini umumnya mengisahkan petualangan, pertarungan, dan aksi.

Josei

Anime ini diperuntukkan bagi wanita dewasa. Fokusnya pada kehidupan sehari-hari, hubungan antar manusia, dan karir.

Seinen

Anime ini diperuntukkan bagi pria dewasa. Umumnya berisikan cerita lebih dewasa, kompleks, dan kerap mengangkat tema sosial maupun psikologis.

Kodomomuke

Anime ini diperuntukkan bagi anak-anak. Alur ceritanya cenderung sederhana serta penuh nilai pendidikan.

Baca juga : 8 Rekomendasi Anime Dengan Storyline Terbaik

Berbagai Genre Anime

Tidak hanya jenis namun genre anime juga perlu untuk dipahami. Genre merupakan kategori yang dipakai untuk menggambarkan gaya cerita dan tema anime. Berikut ini beberapa genre populer yang bisa ditemukan.

Aksi

Anime ini berisikan berbagai adegan aksi intens serta pertarungan seru.

Komedi

Anime ini menghibur karena berisikan lelucon serta situasi lucu.

Romantis

Anime ini memiliki fokus ke kisah cinta serta hubungan diantara para karakter.

Petualangan

Anime ini berisikan cerita yang mengandung eksplorasi dan petualangan.

Misteri

Anime ini mempunyai plot misterius serta teka-teki menarik.

Fantasi

Anime berisikan dunia imajiner atau elemen magis.

Horror

Anime ini cenderung menakutkan yang di dalamnya berisikan elemen berupa thriller psikologis dan supernatural.

Tips Memilih Anime Untuk Ditonton

Setelah mengetahui jenis dan genre anime maka sudah saatnya mengetahui bagaimana memilih anime yang benar-benar tepat untuk ditonton dan berikut adalah informasinya.

1. Pilih Genre Berbeda

Untuk kalian yang ingin suasana baru sebaiknya pilih anime dengan genre berbeda dibandingkan biasanya. Contohnya jika kalian cenderung senang dengan tema komedi, maka kalian bisa bereksplorasi dengan mencari anime berbeda seperti aksi.

Genre yang berbeda ini biasanya akan membantu kalian di dalam menemukan karakter ataupun cerita yang tidak terduga sebelumnya dan bisa jadi ini menjadi pengalaman baru.

2. Perhatikan Sinopsis dan Ulasan

Sebelum memutuskan mana anime yang akan ditonton, usahakan membaca sinopsisnya dahulu. Tinjaulah toko utama, latar belakang, dan cerita. Membaca ulasan dari kritikus ataupun penggemar bisa membantu kalian memperoleh gambaran mengenai kualitas serta keunikannya.

3. Perhatikan Studio Produksinya

Beberapa studio animasi memang dikenal karena inovasi dan kreativitasnya di dalam menghadirkan anime yang berkualitas. Untuk bisa menemukan anime yang bagus kalian bisa menelusuri anime apa saja yang diproduksi dari studio animasi terkenal tadi dan untuk mengerucutkannya kalian bisa memilih sesuai tema dan jenis anime favorit kalian.

4. Perhatikan Penghargaan

Anime yang sudah meraih penghargaan ataupun memperoleh banyak rekomendasi penggemar umumnya mempunyai kualitas serta keunikannya. Pastikanlah memeriksa anime yang memang sudah diakui kualitasnya untuk kalian jadikan pilihan tontonan.

5. Lihat Trailer

Ada baiknya sebelum kalian memutuskan menonton suatu anime tertentu, lihatlah trailernya terlebih dahulu. ini pastinya memberikan sebuah gambaran mengenai kualitas grafis, gaya animasi, dan suasana animenya. Melalui trailer tadi kalian bisa melihat apakah anime akan sesuai preferensi atau tidak.

6. Mencari Tahu Target Penonton

Masing-masing anime yang diproduksi mempunyai target penontonnya sendiri. Beberapa anime ada yang dibuat untuk pemula sehingga alur ceritanya cenderung mudah dipahami. Sedangkan ada beberapa anime lain yang cenderung lebih kompleks karena ditujukan untuk penonton berpengalaman.

Usahakan untuk memahami target penonton sehingga kalian bisa menonton anime yang benar-benar sesuai dengan tingkat kenyamanan dan pemahaman kalian.

7. Pertimbangkan Durasi

Anime mempunyai durasi yang beragam, mulai dari berapa episode sampai dengan seri yang panjang. Ketika kalian senang cerita yang lebih ringkas, maka pilih anime dengan episode sedikit. Namun, ketika kalian ingin terlibat lebih mendalam maka pilih anime dengan episode lebih banyak.

Itulah beberapa poin penting terkait bagaimana cara memilih anime berkualitas dan pastinya cocok untuk kalian. Sebenarnya kembali ke selera masing-masing karena setiap orang memiliki genre favoritnya sendiri.

Namun, tidak ada salahnya jika sesekali mencoba menonton anime dengan alur cerita dan episode di luar kebiasaan. Siapa tahu dari mencoba sesuatu hal yang baru, kalian akan merasakan pengalaman baru bahkan bisa menemukan anime yang kalian kira tidak terlalu bagus ternyata justru sebaliknya.

8 Rekomendasi Anime Dengan Storyline Terbaik

Karya dari Jepang yang sangat digemari di banyak negara terutama Indonesia yakni anime. Setiap tahunnya kalian akan menemukan judul baru yang seru untuk ditonton. Anime ini mempunyai banyak pilihan genre sehingga tidak akan membosankan untuk ditonton.

Keuntungan Menonton Anime

Bila ditanya apa keuntungan menonton anime tentu kebanyakan dari kalian pasti menjawabnya sebagai media hiburan. Itu memang tidak salah, akan tetapi ada manfaat lain yang diperoleh yakni kalian bisa belajar bahasa di sana.

Umumnya anime memiliki audio asli berbahasa Jepang dan subtitle bahasa Indonesia. Bila kalian sering menonton anime maka pelan tapi pasti akan ada beberapa kata yang mulai dipahami artinya. Jika kalian memang berminat belajar bahasa jepang maka cara ini adalah salah satunya.

Rekomendasi Anime Dengan Storyline Terbaik

Tentunya jika ingin menjadikan anime sebagai sarana belajar bahasa Jepang pastikan untuk memilih anime dengan storyline terbaik. Tujuannya supaya kalian menikmati aktivitas menonton tadi sehingga tidak cepat bosan dan pastinya proses belajar bahasa Jepang akan menyenangkan.

1. Gintama

Anime ini berlatar belakang di zaman Edo, akan tetapi di dalam anime ini ada bangsa alien yang menjajah Jepang dan bernama Amanto. Alien tersebut membuat perintah semacam “boneka” untuk dapat menyengsarakan rakyat.

Tiga tokoh utamanya yakni Gintoki Sakata, Kagura, dan Shinpachi Shimura harus berjuang melakukan apa pun supaya bisa bertahan hidup. Walaupun anime ini berisikan samurai dan alien, akan tetapi alur ceritanya banyak diselingi dengan komedi yang pastinya sangat menghibur.

2. Shigatsu wa Kimi no Uso

Anime ini menggabungkan antara romansa dan musik yang mana mengisahkan tokoh bernama Arima Kousei seorang pianis berbakat yang berencana berhenti dari musik setelah ibunya meninggal. Bahkan semenjak itu dirinya tidak mau melihat buku musik lagi.

Namun suatu hari, dirinya bertemu wanita cantik dan memaksa dirinya untuk mengiringinya. Tentu saja Kousei menolaknya, akan tetapi pelan tapi pasti dirinya kembali dengan piano besarnya. Jika kalian senang dengan genre romance maka anime ini pas untuk ditonton.

Baca juga : Mengetahui Peran Anime di Era Digital

3. Fairy Tail

Fairy Tail termasuk salah satu anime terbaik yang bisa ditonton. Seri anime ini pertama dirilis di tahun 2006 lalu selesai di pertengahan tahun 2017. Akan tetapi selain anime, terdapat seri movienya juga dan dirilis tahun 2017.

Penghargaan yang pernah diraih oleh Fairy Tail yakni “Anime of the Year” tahun 2010 oleh Animax Asia. Tidak hanya itu saja di tahun 2012 penghargaan di Perancis untuk kategori Anime Jepang Terbaik.

4. Boku no Hero Academia

Seluruh karakter di dalam anime ini mempunyai kekuatan unik yang berbeda. Namun, terdapat karakter bernama Midoriya Izuku yang terlahir dengan tidak mempunyai kekuatan seperti seorang pahlawan super.

Akan tetapi, Izuku bersikeras bergabung ke sekolah yang berisikan berbagai orang dengan kemampuan khusus. Anime ini termasuk ke dalam genre action terbaik terutama bagi kalian yang sedang dalam proses meraih cita-cita, pastinya Boku no Hero akan membuat kalian tambah bersemangat.

5. Hunter X Hunter

Gon dan Killua merupakan dua karakter di dalamnya yang berniat untuk menjadi hunter paling baik. Selanjutnya setelah memperoleh lisensi hunter, keduanya berkelana guna mengasah kekuatan. Tidak hanya itu saja, Gon ternyata ingin mengetahui keberadaan ayahnya yang merupakan salah satu dari hunter terkuat.

Gon dan Killua di dalam pengembaraannya harus menghadapi banyak rintangan dan juga bertemu banyak hunter kuat. Beberapa diantaranya membantu dan ada juga yang menghalangi, inilah yang menjadi salah satu daya tariknya.

6. Rurouni Kenshin (Samurai X)

Anime ini berkisah tentang ronin yaitu samurai tidak bertuan yang ingin kabur dari masa lalunya. Walaupun berkelana membawa katana, Kenshin sudah tidak memiliki keinginan untuk membunuh lagi. Ketika melihat anime ini kalian akan diajarkan sedikit soal sejarah dari bangsa Jepang dan kebudayaannya di masa lalu.

7. Sword Art Online

Terkadang anime memiliki jalan cerita yang tidak terpikirkan sebelumnya dan inilah yang ditawarkan oleh Sword Art Online. Anime ini mengisahkan tokoh bernama Kirigaya Kazuto seorang gamer yang masuk ke dunia game. Kazuto diminta menyelesaikan seluruh tantangan dan tidak boleh gagal sama sekali, jika Kabuto mati di dalam game maka di dunia nyata juga sama.

8. Fullmetal Alchemist

Cerita yang disajikan cukup unik yang mana harus ada yang dikorbankan ketika akan menciptakan sesuatu. Dua saudara bernama Ed dan Al, mencari cara menghidupkan ibunya kembali menggunakan bantuan ilmu kimia dan sayangnya itu gagal.

Kegagalan tadi membuat Al dipindahkan dalam baju zirah dan juga Ed kehilangan tangan kanannya. Petualangan dimulai ketika mereka berdua berusaha mencari cara mendapatkan tubuhnya lagi.

Itulah beberapa rekomendasi anime dengan storyline terbaik yang bisa kalian tonton untuk sekedar hiburan ataupun sebagai media untuk belajar bahasa Jepang secara otodidak.

Mengetahui Peran Anime di Era Digital

Di era digital tidak dipungkiri kepopuleran anime semakin meningkat salah satu penyebabnya karena akses internet yang mudah dijangkau semua kalangan. Berbicara mengenai anime banyak yang mengaitkannya dengan hiburan saja, namun tahukah kalian jika anime di era digital ini mempunyai peranan penting untuk memerangi stereotip.

Bila mau mempelajari lebih dalam ternyata anime bisa dimanfaatkan sebagai media untuk memerangi stereotip. Namun sebelum membahas lebih jauh mengenai hal tersebut, ada baiknya kalian mengetahui apa itu stereotip terlebih dahulu.

Apa Itu Stereotip?

Istilah ini sejatinya sangatlah populer dan familiar, namun tidak hanya yang mengetahui artinya. Stereotip merupakan penilaian kaku dari seseorang untuk orang lain yang dibuat dengan berdasarkan pada prasangkanya sendiri.

Pengertian lainnya mengatakan jika stereotip merupakan konsepsi soal watak, sifat, dan perilaku dari suatu golongan ataupun kelompok dengan berdasarkan pada prasangka yang sebenarnya tidak betul.

Parahnya stereotip ini lama-kelamaan yang awalnya untuk seseorang kemudian meluas dan berlaku untuk banyak orang dari wilayah ataupun yang mempunyai penampilan sama.

Stereotip sejatinya ada sisi positifnya, akan tetapi kebanyakan menimbulkan kesan yang negatif. Sudah pasti rasanya tidak enak ketika kalian menyamaratakan orang hanya dipatok berdasarkan satu atau dua orang saja.

Sudah pasti untuk bisa mengetahui watak dan sifat aslinya, kalian perlu mengenal mereka lebih dahulu. saat situasinya dibalik. Sudah pasti kalian tidak senang jika ada orang lain yang menghakimi kalian berdasarkan pada prasangka semata.

Anime Sebagai Sarana Melawan Stereotip

Siapa sangka ternyata di era digital ini banyak hal yang bisa dijadikan bahan pembelajaran untuk melawan stereotip dan salah satunya yakni anime. Berikut ini alasan kenapa anime bisa dijadikan sarana untuk melawan hal tersebut.

1. Representasi Karakter Beragam

Salah satu dari kekuatan anime yakni representasi karakter beragam. Bila diperhatikan mulai dari karakter utama hingga pendukung selalu terdapat tokoh yang berbeda. Keberagaman ini bukan hanya soal tampilan fisik namun juga latar belakang, kepribadian, dan cerita hidup.

Pastinya hal itu membuat kalian sebagai penonton menjadi terbuka dengan keberagaman dan menjadi semakin perhatian dengan dunia sekitar.

Sebagai contoh, anime “One Piece” berisikan karakter beragam dan berasal dari berbagai budaya dan ras yang sama-sama bekerja di satu tim. Itu merupakan salah satu contoh yang bagus dan mengajarkan tentang keragaman dan persatuan.

2. Menggali Isu Sosial

Banyak anime yang mengusung cerita dengan mengusung isu sosial. Melalui ceritanya kalian diajak untuk berpikir lebih dalam mengenai berbagai macam persoalan yang ada di dunia nyata.

Sebagai contoh anime “Attack on Titan” mengangkat tema korupsi, diskriminasi, dan perang. Pembahasan isu krusial semacam itu membuat kalian tidak hanya sekedar menonton anime saja namun juga membuat kalian lebih peduli dan memiliki sudut pandang lebih luas.

3. Menceritakan Tentang Kekuatan Perempuan

Banyak tokoh perempuan di dalam anime yang hebat dan bisa dijadikan contoh. Karakter perempuan di dalam anime tidak hanya berperan sebagai karakter pendukung saja.

Namun ada yang berperan sebagai karakter utama yang kuat serta memiliki pengaruh. Contohnya “Sailor Moon” anime yang menonjolkan persahabatan dan kekuatan dari para sailornya.

Baca juga : Tingkatkan Kreativitas Dengan Menjalankan Hobi

4. Terdapat Pesan Moral

Untuk kalian yang beranggapan jika anime hanya berisikan adu kekuatan dan peraturan maka salah besar. Jika kalian melihat secara keseluruhan banyak anime yang menyisipkan pesan moral di dalam ceritanya.

Contohnya “My Hero Academia” mengajarkan tentang arti sesungguhnya menjadi seorang pahlawan dan “Naruto” yang memberikan pesan tentang arti dari keberanian dan persahabatan.

Pesan-pesan semacam itu membuat kalian lebih menghargai berbagai nilai di dalam kehidupan dan terus berusaha menjadi pribadi lebih baik.

5. Menjembatani Budaya

Anime tidak mengenal batas negara, melalui anime kalian bisa belajar mengenai budaya dengan mudah dari berbagai belahan dunia.

Contohnya “Your Lie in April” merupakan anime yang mengenalkan tentang musik klasik Eropa. Anime “Spirited Away” mengenalkan tentang berbagai macam mitos Jepang. Sehingga kalian bisa menghargai serta memahami berbagai macam kebudayaan yang berbeda.

Anime Juga Berpengaruh Terhadap Karakter Remaja

Di era digital ini anime tidak hanya berperan untuk melawan stereotip namun tanpa disadari karena pengaruh tontonan termasuk anime ini bisa berdampak pada kepribadian terutama para remaja.

Terdapat beberapa karakter di dalam anime yang terlihat begitu luar biasa sehingga menginspirasi para remaja untuk memiliki karakter tersebut.

Selama karakter yang diadopsi baik itu tidak masalah namun kalian juga harus bisa membedakan antara kehidupan anime dan kenyataan.

Tidak hanya karakter namun juga pesan moral dan pandangan mengenai budaya di dalam anime tadi ikut serta dalam membentuk identitas remaja.

Jadi sampai di sini jika ditanya peran anime di era digital yaitu bisa berdampak positif yaitu memerangi stereotip. Namun jika kalian ingin mengadopsi tokoh di anime untuk kepribadian ada baiknya pilah yang memang benar-benar bermanfaat.

Tingkatkan Kreativitas Dengan Menjalankan Hobi

Sebagai manusia yang menjalankan aktivitas monoton tentu saja kebosanan pasti ada. Hal ini tanpa disadari menurunkan kreativitas sehingga baik dalam bersosialisasi ataupun bekerja. Jika sudah merasa daya kreativitas turun maka segera tangani dengan melakukan aktivitas lain yang bisa memunculkan kembali daya kreativitas tadi.

Hobi Bisa Memunculkan Kreativitas

Hobi ini merupakan aktivitas yang umumnya dilakukan pada saat waktu senggang. Untuk kalian yang mempunyai hobi ternyata ini bisa menjadi sebuah kesempatan dalam meningkatkan keterampilan serta menggali potensi secara lebih dalam.

Misalnya kalian memiliki hobi menonton dan setelah itu kalian bisa menceritakannya ke orang lain mengenai cerita yang dilihat tadi. Hal ini bisa menjadi pertanda jika kalian memiliki hobi storyteller ataupun mengarang cerita.

Hal ini bisa meningkatkan keterampilan yang salah satunya berupa kemampuan dalam berkomunikasi.

Hobi Kreatif Untuk Mengasah Keterampilan

Terdapat banyak hobi menarik yang digunakan mengasah keterampilan. Berikut ini adalah beberapa hobi yang bisa dicoba terutama bagi kalian yang membutuhkan kreativitas.

1. Melukis

Melukis merupakan kegiatan untuk membentuk citra dengan cara membuat tanda pada sebuah bidang serta mengolah goresan memakai alat gambar yang diaplikasikan memakai beragam teknik serta alat-alat.

Tidak hanya melukis namun kalian juga bisa menggambar, menggambar merupakan kegiatan untuk membentuk citra menggunakan alat bervariasi dan juga berbagai pilihan teknis yang dapat digunakan.

Melukis ataupun menggambar merupakan hobi kreatif yang populer serta bermanfaat. Tentunya dengan menghasilkan suatu karya seni visual, tidak hanya akan mengasah keterampilan kreativitas serta ekspresi diri, namun juga meningkatkan persepsi visual, ketelitian, dan pengamatan.

Kalian bisa mencoba beragam teknik, media, dan gaya yang berbeda. praktik secara konsisten bisa membantu kalian dalam mengembangkan pemahaman secara mendalam mengenai penggunaan warna, komposisi, dan lainnya.

Baca juga : 7 Aktivitas Santai Saat Liburan di Rumah

2. Menulis

Menulis merupakan hobi yang memungkinkan kalian dalam mengungkapkan cerita, ide, dan pemikiran secara efektif. Tentunya menulis secara teratur bisa meningkatkan keterampilan dalam komunikasi tertulis, kemampuan bercerita, dan penggunaan bahasa.

Hobi ini merupakan pembelajaran seumur hidup yang mana akan terus berguna meningkatkan kemampuan dalam berkomunikasi serta mengekspresikan diri lebih baik.

Hobi ini bisa dimulai dengan cara menulis cerita pendek, membuat jurnal pribadi, ataupun dengan menulis novel.

3. Fotografi

Hobi ini menawarkan banyak kemungkinan untuk bisa berekspresi kreatif serta keahlian teknis. Ketika menjalankan hobi ini kalian akan merekam tempat khusus, orang, ataupun peristiwa khusus yang bisa membantu kalian dalam belajar dan tumbuh.

Hal tersebut memungkinkan kalian dalam berbagai hidup serta pengalaman dengan cara lebih bermakna dan memungkinkan kalian untuk bisa terlibat serta bersenang-senang bersama orang lain.

4. DIY

DIY atau Do It Yourself termasuk dalam hobi kreatif yang bertujuan membuat, memperbaiki, serta memodifikasi suatu barang dengan cara melakukannya sendirian. Berbagai proyek DIY semacam membuat kerajinan tekstil, membuat perhiasan dan lainnya bisa meningkatkan ketelitian, keterampilan tangan, dan kreativitas.

Tanpa disadari hobi ini bisa mendorong kalian melakukan eksperimen, inovasi, dan pemecahan masalah. Kalian bisa menemukan berbagai inspirasi melalui internet maupun media sosial dan bergabung ke komunitas DIY.

Jika dilakukan secara konsisten maka hobi ini bisa meningkatkan keterampilan dan menambah manfaat ke depannya.

5. Musik

Terdapat penelitian yang mengatakan jika hobi bermusik ternyata mampu membantu dalam pembentukan otak anak di dalam meningkatkan berbagai fungsi serta pemusatan perhatian. Bahkan jika pelatihan ini diberikan semenjak usianya masih dini tentu akan lebih terasa manfaatnya.

Ketika mendalami hobi ini kalian akan belajar mengenai teori musik, berlatih membaca notasi, dan berlatih dengan teratur bisa membantu kalian untuk memperluas pengetahuan di dunia musik.

Melalui hobi ini pastinya kalian bisa mengembangkan disiplin, ketekunan, dan kreativitas. Mengikuti kelas musik ataupun tampil di muka umum merupakan cara efektif dalam mengasah keterampilan serta membangun kepercayaan diri.

Jadi hobi kreatif ini merupakan cara yang tergolong menyenangkan dan juga bermanfaat untuk meningkatkan keahlian pada berbagai bidang. Masing-masing hobi ini memiliki peluang dalam mengasah keterampilan, memperluas wawasan, dan mengembangkan kreativitas.

Sangat penting untuk diperhatikan jika konsistensi serta pelatihan teratur merupakan hal penting dalam meningkatkan keterampilan.

Jadi bagi kalian yang saat ini sedang merasa buntu dan kurang kreativitas maka bisa mulai menjalankan hobi. Hobi merupakan aktivitas hiburan ringan yang bisa dilakukan siapa pun, tentunya dengan menjalankan sesuatu yang disenangi membuat pikiran kembali segar siap menghasilkan kreativitas baru lagi.

Selain hobi yang disebutkan di atas tentunya kalian bisa bebas memilih hobi yang akan dijalankan karena masing-masing hobi mempunyai keuntungannya masing-masing. Poin pentingnya kalian harus senang dengan hobi tersebut dan jangan merasa terbebani ketika menjalankannya. Jika kalian terpaksa menjalankannya sudah pasti kreativitas tidak akan diperoleh melalui aktivitas hobi tadi.

7 Aktivitas Santai Saat Liburan di Rumah

Setiap orang pastinya memiliki cara tersendiri untuk bisa menghabiskan dan juga menikmati liburannya. Beberapa ada yang memilih berlibur ke luar negeri, mengunjungi berbagai tempat rekreasi, atau bahkan kalian ingin menghabiskan waktu dengan bersantai di rumah saja.

Bagi sebagian orang, menikmati liburan dan bersantai di rumah menjadi liburan yang sangat mewah karena memang selama ini tidak memiliki banyak waktu untuk itu. Liburan di rumah saja sama menyenangkannya jika kalian bisa memanfaatkannya dengan baik.

Liburan di Rumah Bisa Menyenangkan

Banyak yang beranggapan jika berlibur di rumah maka tidak melakukan aktivitas apa pun yang mana ini bisa membuat liburan akan sedikit membosankan. Terdapat beberapa aktivitas yang bisa dilakukan di rumah seperti menonton film, bermain game, membersihkan rumah, membuat kerajinan tangan, dan lainnya.

Kalian juga bisa berkunjung ke rumah tetangga yang sudah lama tidak dikunjungi. Liburan di rumah saja ini bisa jadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi diantara para tetangga pastinya. Bahkan kalian juga bisa berkunjung ke taman dekat dengan tempat tinggal hanya sekedar untuk bersantai dan menenangkan pikiran.

Pastinya masing-masing dari kalian memiliki preferensi tersendiri tentang cara untuk memanfaatkan liburan. Entah itu liburan ke mana pun atau bahkan hanya di rumah saja bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan kepenatan dan stres yang selama ini kalian alami ketika bekerja.

Kegiatan Seru Di Rumah Untuk Menghabiskan Liburan

Agar kegiatan liburan tidak terasa membosankan karena tidak melakukan apa pun. Tenang saja, karena berikut ini beberapa kegiatan seru yang bisa dilakukan selama menghabiskan liburan di rumah.

1. Menonton TV Bersama Dengan Keluarga

Padatnya aktivitas di luar rumah membuat kalian kehilangan banyak waktu untuk sekedar bersama dengan keluarga. Momen liburan bisa dimanfaatkan dengan menonton TV bersama dengan keluarga yang mana ini bisa menjadi quality time dengan para anggota keluarga.

Suasana bersantai pastinya akan lebih menyenangkan dan hangat karena sembari menonton acara TV kalian bisa bercanda satu sama lainnya atau bahkan membicarakan keluh kesah selama ini. Agar suasana lebih terbangun hangat maka bisa memilih menonton film ataupun acara TV yang digemari oleh semua anggota keluarga.

Baca juga : Alasan Anime Begitu Populer di Kalangan Remaja

2. Menambah Wawasan Dengan Membaca

Kalian pasti pernah mendengar istilah buku jendela dunia, sudah pasti kalian bisa memanfaatkan waktu liburan ini dengan membaca buku. Tentunya tidak hanya bersantai namun ada manfaat lain yang bisa diperoleh.

Barangkali selama ini kalian mempunyai banyak buku namun tidak tersentuh sama sekali. Momen liburan di rumah saja ini bisa dijadikan ajang untuk memulai membaca buku-buku yang sudah kalian beli sebelumnya.

3. Bersantai Dengan Buah Hati

Sebagai orang tua terkadang tidak memiliki banyak waktu di rumah bersama anak. Maka momen liburan ini bisa dimanfaatkan dengan bermain di rumah bersama anak-anak. Aktivitas menyenangkan ini akan menambah erat hubungan antara anak dan orang tua.

Selain itu bermain bersama anak ampuh mengusir rasa bosan dan rasa lelah. Anak juga pasti akan merasa senang karena orang tuanya meluangkan waktu untuk mereka. Maka bagi yang sudah memiliki anak jangan lupa meluangkan waktu untuk bermain bersama.

4. Berkemah di Halaman

Jika memiliki area hunian yang cukup luas terutama di bagian halaman rumah maka dapat dimanfaatkan untuk berkemah. Kegiatan ini bisa dilakukan bersama dengan para anggota keluarga lain yang mana ini menjadi alternatif liburan yang tidak terkesan monoton serta membosankan.

Supaya acara berkemah terkesan matang, ada baiknya siapkan berbagai perlengkapan berkemah terlebih dahulu. Tidak perlu membeli karena sekarang sudah banyak tempat sewa berbagai macam peralatan kemah yang bisa dimanfaatkan.

5. Merelaksasi Tubuh Dengan Pijat

Tubuh merasa capek dan lelah setelah beraktivitas? Maka momen liburan di rumah ini bisa dimanfaatkan untuk bersantai dan melakukan pijatan pada area tertentu yang dirasa sangat lelah. Untuk melakukannya bisa memanggil jasa terapis pijat atau bahkan menggunakan bantuan alat seperti kursi pijat.

6. Bersantai Menikmati Pemandangan

Bagi kalian yang memiliki hunian luas terutama di area halaman maka bisa bersantai di teras sambil menikmati pemandangan sekitar. Aktivitas ini cenderung sederhana namun ampuh untuk menyegarkan pikiran kembali.

Jangan lupa siapkan camilan dan ajak anggota keluarga lainnya untuk bergabung. Obrolan akan terasa menyenangkan jika dilakukan sembari menikmati pemandangan.

7. Berkebun

Berkebun merupakan alternatif lain yang bisa dijadikan pilihan saat ada di rumah. kalian bisa mulai membersihkan halaman yang berantakan dan merapikannya. Sortir tanaman yang berantakan dan tanam berbagai tanaman yang memang sudah lama diinginkan. Aktivitas ini bisa berguna membuat halaman terlihat lebih rapi dan cantik.

Itulah beberapa aktivitas yang bisa dilakukan selama berlibur di rumah saja sehingga kalian tidak merasa bosan. Jadi jangan beranggapan jika berlibur di rumah tidak menyenangkan, justru sebaliknya jika kalian bisa memanfaatkannya dengan baik.